Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mudah Mengganti Template (Tampilan) Blog


Cara Mengganti Template Blog - Sebelumnya kita sudah belajar bagaimana cara membuat blog. Selanjutnya pada kesempatan kali ini saya akan share tips bagaimana langkah-langkah cara menganti tampilan blog kita.

Menganti tema di blog  adalah cara  yang biasa dilakukan oleh seorang blogger untuk membuat tampilan (tema) situsnya jadi lebih menarik dan enak.

Langkah mengganti template blog dengan mudah:

1. Masuk atau Login ke Blogger.com
2. Masuk ke Dashboard
3. Pilih menu di sebelah kiri yang bertuliskan ‘template/Tema’
Klik Tema


 4.  Klik "Edit HTML"
Klik Edit HTML

5.Jika sudah keluar kode kode HTML nya, langsung saja klik "CTRL+A" ( Fungsinya untuk menge-block semua kode html) kemudian tekan Del/Backspace ( Untuk menghapus semua kode HTML yang nantinya akan di ganti dengan yang baru)
Hapus template yang akan anda ganti

6.Jika sudah bersih, selanjutnya masukan kode yang baru ( Tekan CTRL+V) dari kode yang sudah kita copy sebelumnya

Sebelumnya silahkan download dulu file HTML template yang baru di sini www.bit.ly/TemaBlogDJ
 
Masukan kode HTML template yang baru
7. Jika sudah "Klik Simpan" 

8. Selamat anda sudah berhasil mengubah tampilan web anda

 Demikianlah cara mudah untuk menganti template di blogspot. Anda juga bisa mencar template lain yang sekiranya sesuai dengan selera anda. Caranya ketik digoogle misal "Free Template Blogger For Online Shop SEO Friendly" atau juga bisa ketik "Download template blogger SEO Friendly Keren" dll. Silahkan di kembangkan sendiri.

Jika sudah menemukan template yang cocok. Silahkan di download, nanti hasil donwload-annya biasanya muncul extensi .rar/.zip. Cara membukanya cukup klik kanan pada file tersebut kemudian klik " Extract here". Jika sudah cari file yang akhirannya .xml. Selanjutnya sama dengan cara diatas, yaitu tinggal copy - paste kan ke template yang akan kita rubah. 

Semoga artikel ini bermanfaat. Sampai jumpa di artikel-artikel selanjutnya.








Posting Komentar untuk "Cara Mudah Mengganti Template (Tampilan) Blog "